Seringkali
kita ingin mengetahui apa yang ada di sekitar kita, syetan atau malaikat?
Kita bingung bagaimana caranya. Kita sebagai ummat manusia memang
dianugerahi mata untuk bisa melihat. Tapi tidak semua bisa kita lihat.
Contohnya seperti syetan dan malaikat. Kita memang tidak diberikan kemampuan
oleh Allah SWT untuk melihat syaitan ataupun malaikat. Tapi ternyata Allah SWT
memberikan keistimewaan tersendiri kepada beberapa hewan, sehingga mereka dapat
melihat syetan atau malaikat.
Ada beberapa
mitos yang mengatakan bahwa bila kita mendengar suara anjing yang mengonggong
di malam hari, maka bertanda ada syetan di sekitar kita. Tapi apakah benar
mitos itu nyata? Berikut penjelasannya.
Anjing dan
Keledai Dapat Melihat Syetan
Mitos bahwa
anjing dapat melihat syetan, ternyata benar. Tapi dalam hal ini, tidak hanya
anjing. Keledai pun dapat melihat syetan. Kedua hewan ini memang dapat melihat
sesuatu yang tidak dapat kita lihat. Rasulullah SAW bersabda, “Apabila kamu
mendengar anjing menggonggong dan mendengar keledai meringkik, mintalah
perlindungan kepada Allah SWT. Sesungguhnya mereka melihat apa yang tidak kamu
lihat.” (HR. Abu Daud dan Ahmad). Kenapa anjing dan keledai dapat melihat
syetan? Karena kedua hewan itu memiliki sistem visual yang berbeda dengan
manusia. Pandangan mata manusia terbatas dan tidak dapat melihat apa yang
berada di bawah sinar inframerah atau di atas sinar ultraviolet.
Berbeda
dengan keledai dan anjing, hewan-hewan itu dapat melihat dengan sinar
inframerah. Dan sedangkan syetan itu sendiri berasal dari jin yang diciptakan
dari api, yang berarti syetan termasuk ke dalam lingkup inframerah. Dan karena
itulah, anjing dan keledai dapat melihat syetan, tetapi tidak bisa melihat
malaikat.
Kemudian
bagaimanakah dengan ayam yang berkokok di malam hari? Menurut mitos, jika kita
mendengar ayam yang berkokok di malam hari, maka tandanya ayam tersebut melihat
syetan. Tetapi benarkah ayam dapat melihat syetan?
Ayam Dapat
Melihat Malaikat
Seringkali
kita mendengar ayam berkokok sekitar pukul 3 pagi. Tapi ternyata ayam tersebut
berkokok bukan karena melihat syetan, melainkan melihat malaikat. Rasulullah
SAW bersabda, “Bila engkau mendengar suara ayam jantan maka mintalah karunia
kepada Allah karena ia melihat malaikat….” (Shahih, diriwayatkan oleh
Bukhari dan Muslim). Rasulullah SAW sebelumnya memang pernah menyatakan bahwa
di waktu-waktu utama yaitu di 1/3 malam terakhir, maka Rabb akan turun ke
langit dunia. “Rabb kita turun ke langit dunia pada setiap malam. Yaitu
ketika sepertiga malam terakhir. Dia berfirman: Siapa yang berdoa kepada-Ku,
maka akan Aku kabulkan. Siapa yang meminta kepada-Ku, maka akan Aku berikan,
dan siapa yang memohon ampun kepada-ku, maka akan Aku ampuni.” (HR.
Bukhari: 1145 dan Muslim: 758).
Kenapa ayam
dapat melihat malaikat? Karena ayam jantan mampu melihat sinar ultraviolet.
Sedangkan malaikat diciptakan dari cahaya sinar ultraviolet. Oleh karena itulah
malaikat dapat dilihat oleh ayam jantan.
Jika
malaikat datang, maka syetan pun akan menghindar. Karena syetan terganggu bila
melihat cahaya malaikat. Dengan kata lain jika sinar ultraviolet bertemu dengan
sinar inframerah di satu tempat, maka sinar merah akan memudar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar